3 Bisnis Gampang-Gampang Susah (mudah) Bagi Pemula

Rejeki memang sudah ada yang ngatur. Meskipun begitu, harus ada usaha dari masing-masing agar mendapat rejeki lebih dari yang sudah ditetapkan. Mau usaha atau tidak, selagi masih ditetapkan kehidupan pada seseorang tersebut, bisa dipastikan ia akan mendapatkan rejeki yang bisa menopangnya untuk hidup. Orang hilang akal yang berkeliaran di jalan saja masih bisa hidup tanpa ia harus mikirin hidup apalagi pekerjaan.

Baca Juga : 
Tapi bagi yang optimis dan ingin menyongsong kehidupan dengan rejeki yang lebih baik, tentu ia akan berfikir bagaimana caranya bisa bekerja agar dapat mencukupi kebutuhan hidupnya. Bukan hanya cukup untuk kebutuhan primer, tapi juga untuk bisa menikmati kebutuhan sekunder. Tentunya jika kita punya rejeki lebih, kita bisa membeli apa yang kita inginkan dan bisa bersedekah lebih banyak untuk orang-orang yang membutuhkan.

Perihal apa pekerjaannya, masing-masing punya jalan dan kecendurungannya sendiri. Satu dan lainnya tidak bisa disamakan meskipun secara latar belakang pendidikan atau keluarga ada kesamaan. Bahkan yang kembar identikpun tak mesti harus sama jalan hidupnya, apalagi terkait dengan pekerjaan masing-masing. Dalam hal bekerja,  ada yang ikut seseorang ataupun perusahaan dan memilih menjadi karyawan, ada pula yang memililih menjadi wiraswasta atau membangun usahanya sendiri.

Baca juga
Saya sendiri sampai saat ini masih memilih menjadi karyawan ketimbang membuka bisnis sendiri. Berbeda dengan yang lain yang memilih jalan berbisnis. Banyak yang berfikir menjalankan usaha agar bisa membuka lapangan pekerjaan ketimbang menjadi seorang karyawan. Dan semua ada jalannya masing-masing. Meskipun kalau ada kesempatan, saya sendiri kadang menjalankan bisnis kecil-kecilan.

Ngomongin perihal bisnis, menurut saya sedikitnya ada 3 (tiga) bisnis yang mudah dijalankan bagi pemula (awam) yang hendak terjun atau belajar kedunia bisnis. Apa saja ketiga lini bisnis tersebut? Berikut sedikit penjelasan singkat dari ketiga usaha bisnis yang mudah bagi pemula.

Pertama : Bisnis Baju

Bisnis baju ini menurut saya peluang yang bisa kita manfaatkan. Banyak penjual baju baik pria ataupun wanita, dimana mereka menerima reseller atau dropshiper untuk menhhabiskan stok baju yang ia punya. Mereka memanfaatkan grup media sosial atau whatsapp untuk menarik siapa yang bisa diajak kerjasama dalam menjualkan barang-barangnya. Kadang jika beruntung, kita bisa bisnis pakaian tanpa modal loh..!

Baca juga : Berburu Baju Lebaran Keluarga di Tengah Kesibukan Pekerjaan

Dalam berbisnis baju ini, kita juga bisa menambahkan harga sesuai dengan selera. Tapi jika kemahalan dan tidak ada yang melirik dagangan kita ya itu resiko dari kebijakan harga yang kita terapkan. Jadi kudu pinter-pinter memberi harga pada pembeli kita. Survey harga untuk produk serupa agar bisa menentukan harga dengan bijak.

Kedua : Bisnis Buku

Banyak orang yang sudah mendaftar sebagai distributor buku atau agen buku dari satu atau beberapa penerbit dan mereka mencari orang-orang yang bisa menjual bukunya dengan sharing profit yang lumayan. Bagi yang bisa menjual bisa dapat keuntungan hingga 35% dari harga buku. Bisnis buku ini  juga bisa kita tekuni tanpa modal jika kita sudah punya agen atau distributor yang bisa kita ajak kerjasama. Ya meskipun kita tidak bisa menjual lebih dari harga yang sudah ditentukan oleh pasar, tapi jika keuntungan tersebut dikumpulkan dari penjualan satu dan penjualan lainnya, insyaAllah akan terasa keuntungan yang kita peroleh.

Baca juga :  Hadir Kembali Festival Sejuta Buku Jateng 2019 di Gedung Wanita

Saya kasih tahu ya! Ada orang yang satu grup dengan istri menjadi reseller dan dropshiper suatu agen buku, dalam sebulan ia bisa mencapai omzet 10 juta rupiah. Ia berdomisili di Medan sedangkan agen bukunya berada di Semarang. Pangsa pasar buku memang akan lebih nikmat jika kita punya pelanggan diluar jawa.

Ketiga : Bisnis Kuliner

Bisnis Kuliner ini memang gampang-gampang susah. Meski sudah ramai dan bisa membuka cabang baru, belum tentu cabang baru ini bisa seramai yang  pertama. Apalagi kalau melihat fenomena bisnis kuliner disekitar kampus yang ada di kotaku. Baru berjalan 3 bulan, banyak bisnis baru yang berguguran, alhasil bangunan yang ia sewa harus dioper kontrakkan. Bukan hanya bisnis baru, yang sudah berjalan 3 -5 tahun pun banyak yang pada tumbang.

Baca Juga : Sejarah Singkat Bisnis Kuliner Keluarga - Warung Makan Ibu Mas 

Tapi keunggulan dari bisnis kuliner ini kita bisa memanfaatkan kuliner daerah kita sendiri dan makanan kesukaan kita sendiri sehingga kita pun bisa terobati kala rindu dengan kiliner rumahan atau kiliner khas dari daerah asal kita. Atau kita juga bisa membuka bisnis kuliner baru yang sedang hits di sekitar kita. Pilihan bisnis kuliner sangat beragam, dari mulai cemilan hingga makan besar. Ditambah lagi varian minuman yang bisa mendinginkan atau menghangatkan suasana.

Baca Juga : Aplikasi Kasir SPOTS, Si Kecil Banyak Manfaat dari GO-JEK

Nah, itulah penjelasan singkat mengenai bisnis yang mudah dijalani bagi pemula atau orang awam yang baru mau belajar berbisnis. Jika artikel yang berjudul 3 Bisnis Gampang-Gampang Susah (mudah) Bagi Pemula ini bermanfaat, silakan disebarluaskan atau dibagikan. Terima kasih atas kunjungannya.

3 comments for "3 Bisnis Gampang-Gampang Susah (mudah) Bagi Pemula"

Comment Author Avatar
Nah, aku sangat setuju yang disebutkan diatas ..., masing-masing orang itu jalan hidupnya berbeda, tak bisa sama.

Aku sebal kalau ingat pernah ada orang yang memaksa jalan hidupku harus sesuai dengan jalan hidupnya.
Bagaimana bisa ... ?.
Namanya jalan hidup seseorang itu sudah digariskan masing-masing oleh Yang Di Atas.

Dari ketiga pilihan jenis usaha diatas,sepertinya yang bisa ajeg perputaran uangnya menurutku bisnis kuliner.
Asalkan enak, bersih dan ngga mematok harga tinggi,nantinya akan banyak pelanggan.
Comment Author Avatar
Semua orang kayaknya paling nggak suka dibanding bandingkan ya mas.. Apalagi dipaksakan agar seperti orang itu, padahal kita sendiri nggak mau..
Semoga diparingi sabar ingkang katah
Comment Author Avatar
bisnis buku kayaknya sekarang makin sepi yaa

PERHATIAN :
Balasan dari komentar anonim/ unknown akan dihapus setelah 24 jam.

Menyisipkan Link hidup akan langsung DIHAPUS

Terimakasih sudah berkenan untuk berkunjung.
Simak juga komentar yang ada karena bisa jadi akan lebih menjawab pertanyaan yg akan diajukan.