Update Spesifikasi Serta Harga Vario 150 Lengkap!



www.heriheryanto.com


Honda tidak pernah berhenti mengeluarkan berbagai inovasi motor terbaru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat secara luas. Bahkan hal tersebut terjadi pada setiap tahunnya, seperti tahun 2019 ini kembali mengeluarkan varian terbaru dari 150 Vario. Jika dilihat dari harga Vario 150 memang tergolong untuk segmen menengah atas. Hal itu didukung pula dengan desain, spesifikasi dan beberapa bagian pendukung lainnya. Bagi Anda yang penggemar skutik, tentu penasaran sekali apa yang menjadikan perbedaan antara Vario lama dan baru.


Dengan bekal mesin 150cc tentu saja performa Vario terbaru sudah tidak perlu untuk dipertanyakan kembali. Begitu juga dengan bagian teknologi yang dari Honda sendiri selalu melengkapi adanya PGM-F1 yang menjadikan mesin lebih responsif dan sangat hemat dalam penggunaan bahan bakar. Bahkan bisa dikatakan sampai dengan saat ini Vario tersebut menjadi salah satu motor metic 150cc yang paling irit bahan bakar dari pada yang lainnya, apalagi jika dibandingkan dengan aerox ataupun Yamaha Nmax. Makanya penjualan dipasaran juga tetap meningkat meskipun banyak pesaing baru bermunculan dari merek lainnya.

Agar lebih jelas perbedaannya, berikut sedikit penjelasan mengenai desain dan hal lain yang ditampilkan pada serian terbaru Vario 150cc tersebut, antara lain:

1. Desain.
Desain yang lebih modern dan sangat futuristik terlihat jelas pada motor terbaru dari Honda ini. Termasuk dalam salah satu kelebihan yang dimiliki apalagi sudah dilengkapi dengan lampu dual keren LED headlight yang sangat canggih dan mewah sekali. Bagian lainnya bisa Anda lihat dari desain bodi, bagasi dan lainnya.

2. Mesin.
Berbicara mengenai harga Vario 150 yang cukup tinggi tentu dari bagian mesin juga seimbang. Selain dibekali dengan 150cc, lalu ada mesin 4 tak yang dapat mengeluarkan energi sampai dengan 9.7 kW. Ditambah lagi dengan putaran yang cukup banyak sehingga menjadikan tarikan lebih responsif lagi.

3. Pengereman.
Motor yang dihargai lebih dari 20 juta ini tidak diciptakan secara main-main, artinya memang cukup istimewa sekali. Salah satunya bagian pengereman yang ternyata menarik sekali. Pada bagian belakang dipasang rem tromol, sedangkan untuk bagian depan sudah tersedia rem cakram hidrolik. Ini akan memberikan sistem keamanan yang lebih baik saat Anda gunakan baik dalam perjalanan dekat ataupun jauh. Jadi emak-emak pengendara Vario 150 bisa sedikit tenang kalo ngerem mendadak.

Nah, itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai seri terbaru Vario 150cc yang saat ini sedang menjadi banyak incaran. Ditengah boomingnya skutik dari Yamaha, ternyata Honda tidak kalah dalam hal penjualan. Apapun pilihan motor Anda baik Yamaha ataupun Honda bisa langsung percayakan pada Moladin. Salah satu situs online yang memberikan layanan mengenai pembelian motor secara kredit yang mudah, murah dan cepat. Kemungkinan untuk mendapatkan harga Vario 150 lebih murah akan lebih besar dari pada melalui dealer.

Sekian sedikit penjelasan tentang Spesifikasi dan Harga Vario 150 terbaru 2019. Jika artikel yang berjudul Update Spesifikasi Serta Harga Vario 150 Lengkap! ini bermanfaat, silakan disebarluaskan atau dibagikan. Siapa tau bermanfaat untuk bahan pertimbangan dalam membeli sepeda motor matik atau skuter matic terbaru. Terimakasih atas kunjungannya.

2 comments for "Update Spesifikasi Serta Harga Vario 150 Lengkap!"

Comment Author Avatar
Wah, Vario makin keren.
Ssmoga yang mau beli motor baru kebetulan mampir sini untuk baca-baca artikel. Sukses Kak!
Comment Author Avatar
makin menawan aja nih performa honda vario, pantas saja banyak masyarakat indonesia banyak yang demen, dibela-belain sampai kredit untuk mendapatkan itu motor ;)

PERHATIAN :
Balasan dari komentar anonim/ unknown akan dihapus setelah 24 jam.

Menyisipkan Link hidup akan langsung DIHAPUS

Terimakasih sudah berkenan untuk berkunjung.
Simak juga komentar yang ada karena bisa jadi akan lebih menjawab pertanyaan yg akan diajukan.